News Update :

Jumat, 24 Juni 2011

Penggawa Persita Menunggu Pencairan APBD


Persita Tangerang belum lepas dari ujian menghadapi persoalan keuangan. Sumber pendanaan tunggal, APBD Kabupaten Tangerang, tidak kunjung mencair. Alhasil, nasib para penggawanya masih jauh dari kata bahagia.
"Kami berharap semua pemain kembali bersabar. Sebab, informasinya APBD akan dicairkan pada bulan Juli nanti," ungkap General Manajer Persita, Eka Wibayu, kepada , Minggu (19/6).

Eka mengungkapkan, pihaknya sudah tidak memiliki cara lainnya, selain menunggu dana APBD untuk memenuhi kewajiban selama enam bulan. Pasalnya, diakuinya berbagai upaya yang ditempuh untuk mendapatkan dana talangan tidak membuahkan hasil.

"Kami pun tidak menginginkan kondisi seperti ini," tuturnya.

Terpisah, legiun asing Persita, Luis Edmundo, mengaku pusing dengan kondisi timnya.

"Bahkan, gaji dan bonus pertandingan saya selama dua bulan pada musim lalu juga belum dibayarkan," aku Luis Edmundo.

Pemain asal Chile itu berharap, manajemen segera menepati janjinya dan melunasi hak pemain.

"Kami punya hutang di mana-mana. Maklum, kami tidak punya sumber pendapatan lain," pungkasnya.

0 komentar:

Posting Komentar

« »

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More